Langsung ke konten utama

KEWIRAUSAHAAN DIGITAL DI CIANJUR

KEWIRAUSAHAAN DIGITAL DI CIANJUR - Ketika mendengar kata kota Cianjur, ciri khas apa yang pertama terbersit di pikiran para sahabat blogger? Beberapa pasti menjawab "tauco", sebagiannya pasti menjawab "pandan wangi", dan sebagiannya lagi pasti menjawab "ayam pelung" atau "pencak silat".
Jauh dibalik jawaban yang mainstream tersebut, Cianjur masih memiliki banyak sekali kekhasan lain yang sangat menarik untuk dibahas, salah satunya adalah para wirausahawannya atau para entrepreneur-nya.

Entrepreneur

An entrepreneur is someone who specializes in taking judgmental decisions about the coordination of scare resources.” Casson (2003:20). Entrepreneur adalah seseorang yang ahli dalam mengambil keputusan yang menyangkut pengkoordinasian sumber daya yang terbatas. Jika masalah kewirausahaan, mereka adalah expert untuk hal yang bersangkut paut dengan pengolahan ide untuk dijadikan bisnis menguntungkan.

Entrepreneur

Satu hal yang sebenarnya wajib diacungi jempol dari seorang entrepreneur, yaitu kekreatifan mereka atas penghasilan. Ketika ada peluang, mereka langsung mengatur mind set mereka untuk maju, bukan hanya sekedar ingin menjadi pengusaha, tapi mereka berusaha.
Seorang entrepreneur berani mengambil resiko untuk menciptakan sebuah sistem bisnis yang baru, entah itu bermodal atau tanpa modal, yang mereka tetap optimalkan adalah satu, yaitu mereka melakukannya atas dasar hobi.  Ada seorang entrepeneur asal Cianjur yang inovasinya menarik untuk dibahas, I even admire him, he's a multitalented programmer, beliau bernama Rysa Syahrial, yang telah sukses dalam bidang kewirausahaan digital.



Rysa Syahrial adalah seorang blogger muda berusia 27 tahun yang bertempat tinggal di Jl. KH. Saleh  Karangtengah Cianjur. Berlatar belakang sebagai seorang guru honorer di salah satu sekolah negeri di Cianjur, kini beliau telah sukses dalam bidang kewirausahaan digital yaitu AdSense, yang berkat kepiawaiannya dalam beliau berhasil meraup penghasilan ribuan dollar melalui wira usaha ini. Jika dihitung dalam nilai rupiah, pendapatan beliau terhitung mencapai sekitar 18 - 20 juta rupiah per bulan.


"Awalnya saya menggunakan internet hanya iseng untuk mencari sebuah peluang usaha tanpa modal, dan saya menemukan Google AdSense, lambat laun apa yang saya lakukan dengan Google AdSense mulai membuahkan hasil, dari sini saya bisa memberikan apapun untuk keluarga saya" pukas beliau yang juga seorang Dosen Teknik Informatika di UNPI Cianjur. 

Menurutnya, kunci suksesnya adalah tekad yang kuat dan jujur. Selain itu dibutuhkan kerja keras berkorban tenaga, waktu, dan materi, serta sabar dan tekun dalam mencari penghasilan di AdSense.

"Sukses bukan hanya milik saya saja, tapi orang Cianjur manapun juga bisa sukses di AdSense. Jika dia menemukan cara yang tepat dalam mengelola AdSense, maka sukses akan menjadi miliknya. Jika hari ini belum menemukan peluang, besok lusa pasti akan. Asalkan jujur sejak awal bermain AdSense" papar Rysa dalam materi Pelatihan Workshop Internet Marketing di aula Telkom Cianjur.

Rysa telah membuktikan bahwa blogger asal kota kecil Cianjur pun bisa sukses. Tentu saja ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi kota Cianjur karena berkat inovasi cerdas dari Rysa Syharial ini, maka kewirausahaan digital di Cianjur menjadi semakin berkembang, terutama para anak mudanya.
Saat ini Rysa menjadi publisher AdSense sukses. Salah satu aplikasi android hasil karyanya telah mendapatkan rating kedua tertinggi regional pendidikan di Google Playstore. Ke depannya ia berencana untuk terus berinvestasi dengan cara- cara baru untuk meningkatkan audiens yang merupakan komponen kunci untuk keberhasilan masa depan situsnya.
Rysa adalah satu dari sekian anak muda yang telah membangkitkan inovasi berwirausaha di perekonomian Indonesia. Ini semakin menjadikan optimistik para wirausahawan digital untuk memulai mewujudkan dunia kewirausaahaannya secara nyata, karena ini adalah dunia baru kewirausahaan yang layak digemari di Indonesia terutama di Cianjur.
Jadi para sahabat blogger, Cianjur bukan hanya kaya akan kekhasan makanan atau budayanya, tapi banyak orang- orang berhasil di dalamnya, diantaranya Rysa Syahrial ini, yang pantas dijadikan sesuatu yang khas dari Cianjur, karna berkat prestasinya dalam kewirusahaan digital beliau telah mengharumkan nama Cianjur.

Semoga saja artikel ini dapat memberikan motivasi bagi para sahabat blogger, terutama bagi kemajuan kewirausahaan digital di Cianjur. See you on the next article.

Source: Kabar Cianjur

Tags:
#kewirausahaan cianjur
#materi kewirausahaan
#karakteristik kewirausahaan
#contoh kewirausahaan
#perkembangan teknologi digital
#manfaat teknologi digital
#cianjur jawa barat
#kota cianjur
#cianjur berita

Komentar

Postingan populer dari blog ini

FAKULTAS TEKNIK INFORMATIKA UNPI CIANJUR

1. UNIVERSITAS PUTRA INDONESIA (UNPI) CIANJUR Didasari pemikiran yang luhur dari salah satu putri kelahiran Kota Cianjur, yang terpanggil untuk ikut mencerdaskan bangsa Indonesia maka pada tahun 1987 Prof. DR. Hj. Yuyun Moeslim Taher, SH. mendirikan Yayasan Pendidikan Putra Indonesia (YPPI) yang dikukuhkan akte notaris Ny. Esther M. Sulaeman, SH. No. 14 Tahun 1987 yang kelak membina sekolah tinggi dan akademi-akademi di lingkungan YPPI Cianjur. Sesuai dengan perkembangannya, maka pada tahun 1992 diadakan perubahan pengurus yang disahkan oleh notaris dengan akte perubahan oleh Ny. Aryani Sugianto Wijaya, SH. No. 29 Tahun 1992. Sejalan dengan meningkatnya jumlah mahasiswa di lingkungan YPPI serta telah dilakukannya pengembangan dalam kegiatan pendidikan, YPPI ditingkatkan statusnya dengan cara merger menjadi Universitas sesuai dengan Surat Keputusan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia tanggal 26 September 2001 No. 193/D/0/2001, dengan nama UNIVERSITAS PU...

MATA KULIAH TEKNIK INFORMATIKA UNPI CIANJUR

MATA KULIAH TEKNIK INFORMATIKA UNPI CIANJUR - UNPI (Universitas Putra Indonesia) Cianjur merupakan salah satu kampus swasta yang beralamatkan di Jl. Dr. Muwardi No.66, Muka, Kecamatan Cianjur, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat 46113 yang berdiri sejak tahun 1987 di bawah pimpinan Prof. DR. Hj. Yuyun Moeslim Taher, SH. Di UNPI Cianjur ini saya mengambil jurusan Teknik Informatika, dan tahun ini saya duduk di semester III. Untuk mata kuliah jurusan Teknik Informatika di UNPI Cianjur pada semester III, jumlah mata kuliah yang dipelajari berjumlah 9 mata kuliah, diantaranya mata kuliah Struktur Data, Etika Profesi, Kewiraan, Pengenalan Internet, Kewirausahaan, Pengamanan Sistem Komputer, Pemrograman Visual, Rekayasa Perangkat Lunak, dan Aljabar Linier. Mari kita bahas satu per satu. 1. STRUKTUR DATA Struktur data adalah cara menyimpan atau merepresentasikan data di dalam komputer agar bisa dipakai secara efesien. Mata kuliah Struktur Data merupakan mata kuliah jurusan Teknik Informat...